Wednesday 14 September 2016

Keindahan Alam Tempat Wisata di Provinsi Lampung

Keindahan Alam Tempat Wisata di Provinsi Lampung



Lampung adalah provinsi yang terletak paling selatan dari Pulau Sumatera. Propinsi Lampung beribukota di Bandar Lampung. Pariwisata alam dan seni budaya merupakan salah satu sektor yang mendukung pendapatan masyarakat Lampung. Hal ini ditunjang oleh penyediaan sarana dan prasarana wisata seperti bandar udara, hotel, restoran, pusat perbelanjaan, terminal bus, stasiun kereta api, ATM, bank, dan lain-lain.

Tempat-tempat wisata yang indah tersebar di kota/kabupaten yang berada di Lampung, antara lain: Kota Bandar Lampung, Kota Metro, Ka Way Kanan, Kab Lampung Utara, Kab Lampung Selatan, Kab Lampung Barat, Kab Lampung Timur, Kab Lampung Tengah, Kab Pesawaran, Kab Tulang Bawang, dan Kab Tanggamus. Setiap tempat wisata di Lampung memiliki daya tarik masing-masing.

Daftar tempat wisata di Lampung yang menarik untuk dikunjungi oleh wisatawan adalah Hutan Taman Nasional Bukit Barisan Selatan, Taman Nasional Way Kambas, Museum Lampung, Festival Teluk Stabas, Pantai Pasir Putih, Gunung Pesagi, Taman Nasional Gunung Krakatau, Kawasan Wisata Pendidikan Tirtosani, Wisata Desa Pekon Hujung, dan lain-lain.

Untuk mencapai lokasi liburan di Lampung, wisatawan yang berasal dari Jakarta bisa memilih mode transportasi darat maupun udara. Bila Anda memilih naik bus, maka akan melalui jalur penyeberangan kapal dari Merak ke Bakauheni. Pilihan berlibur ke tempat wisata di Lampung yang nyaman adalah dengan memakai pesawat terbang dengan tujuan Bandara Asih Tritanti.

baca juga artikel Merakit dan Membuat Sendiri Audio Subwoofer Murah Untuk Mobil

Berikut ini beberapa tempat wisata di Lampung :

Pelatihan Gajah di Taman Nasional Way Kambas
Pariwisata di Lampung selama ini identik dengan pelatihan gajah Way Kambas. Obyek wisata ini menjadi tempat perlindungan satwa langka gajah liar dan melatih mereka dengan kecakapan khusus.

Taman Nasional Way Kambas merupakan daya tarik utama kunjungan wisata Lampung di Pulau Sumatera. Wisatawan yang berkunjung kesana akan diajak menyaksikan proses menjinakkan dan mendidik gajah-gajah liar sehingga binatang tersebut memiliki keterampilan melakukan atraksi lucu. Inilah tempat wisata di Indonesia yang mampu mengenalkan putra-putri kita untuk lebih mencintai alam.

Daya tarik Taman Nasional Way Kambas selain atraksi pelatihan gajah adalah alam pegunungan yang indah. Sebagai wilayah yang terletak di iklim tropis, Lampung mempunyai keragaman hayati yang luar biasa. Sejumlah tumbuhan endemik terdapat di Lampung dan tidak bisa ditemukan di tempat lain.

Taman Nasional Gunung Krakatau 
Satu lagi ikon pariwisata Lampung yang sudah terkenal di mancanegara, yaitu Taman Nasional Gunung Krakatau. Secara geografis, Gunung Krakatau terletak di Selat Sunda yang memisahkan Pulau Jawa dan Pulau Sumatera. Gunung Krakatau merupakan salah satu gunung berapi teraktif di Indonesia. Gunung ini kerapkali mengeluarkan awan panas dan cairan larva. Letusan Gunung Krakatau pernah mengguncang Indonesia dan dunia.

Gunung Krakatau memiliki tinggi sekitar 816 meter dpl. Letak gunung ini tidak seperti tempat wisata alam pegunungan lainnya yang berada di tengah daratan. Gunung Krakatau berada di tengah-tengah laut dan yang terlihat ke permukaan hanya bagian puncaknya saja. Krakatau diapit oleh tiga pulau kecil, yaitu Pulau Rakata, Pulau Rakata Kecil dan Pulau Sertung. Eksotisme vulkanologi Gunung Krakatau tidak kalah seru dibanding Gunung Bromo dan Gunung Semeru di Jawa Timur.

Bila Anda memiliki hobi fotografi dan mengabadikan gambar tempat wisata alam yang indah, Taman Nasional Gunung Krakatau adalah obyek wisata yang tepat untuk Anda kunjungi. Kendati demikian, wisatawan harus tetap waspada karena gunung tersebut kerapkali menunjukkan aktifitas vulkanik di luar perkiraan tim BMG. Pastikan Anda mendapat ijin memasuki kawasan wisata ini sebelum benar-benar mendaki ke area gunung.

baca juga postingan 2 Langkah Mudah Daftar Google Adsense Melalui Blogspot

Keindahan Pantai Pasir Putih di Lampung
Provinsi Lampung memiliki obyek wisata pantai indah yang bernama Pantai Pasir Putih. Pantai Pasir Putih Lampung, sama seperti halnya Pantai Pasir Putih di Situbondo, memiliki pasir pantai yang lembut dan berwarna putih. Pantai ini memiliki ombak yang relatif tenang. Sangat tepat untuk dijadikan tujuan berwisata Anda sekeluarga. Jalan-jalan di sekitar pantai bisa meredakan ketegangan hidup.

Terdapat penyewaan perahu karet di Pantai Pasir Putih Lampung. Wisatawan yang berkunjung bisa berenang dengan santai karena pantai ini tidak seperti Pantai Klayar yang berombak besar. Pantai Pasir Putih Lampung memang tidak sepopuler Pantai Kuta di Bali. Namun pantai ini menyimpan potensi wisata yang bagus untuk kemajuan ekonomi masyarakat sekitar.

Selain beberapa lokasi di atas, tempat wisata Lampung lain yang tak kalah menarik dihasilkan oleh kentalnya budaya Melayu dengan pembauran etnis China, Jawa, Arab dan India. Maka tidak mengherankan jika selain kain tapis kita bisa mendapatkan vihara, masjid, klenteng, pura, dan gereja bersejarah disana. Keragaman budaya dan keindahan alam tropis di Lampung adalah anugerah Tuhan yang wajib kita syukuri sekaligus kita manfaatkan.

Mungkin itu beberapa tempat daerah wisata yang bisa dikunjungi di Lampung, masih banyak tempat wisata di Provinsi Lampung yang patut dikunjungi. Ayo jalan-jalan ke tempat wisata di Lampung!


(AdSense Blog)

No comments:

Post a Comment